News
Yayasan Van Deventer Tawarkan Beasiswa untuk Mahasiswa Unnes

Yayasan Van Deventer-Maas Stichting (VDMS) Belanda kembali menawarkan beasiswa untuk mahasiswa Universitas Negeri Semarang (Unnes).
Selain memberikan beasiswa dengan nominal Rp 420 ribu per bulan sampai semester delapan, VDMS juga akan secara rutin memberikan pelatihan kepemimpinan dan kewirausahaan.
“VDMS juga memfasilitasi ujian TOEFL dan memberikan penghargaan bagi mereka yang lulus tepat waktu,” ujar dosen Jurusan Bahasa dan Sastra Indonesia yang mengurusi program ini, Badrus Siroj.
Menurut Badrus, setiap bulan, beasiswa dikirim langsung ke rekening mahasiswa. “Untuk tahun 2015, para peminat bisa mendaftar secara online hingga 10 Maret,” katanya.
Pendaftaran dilakukan secara online melalui laman http://www.vdms-scholarship.org/ers.
Setelah itu, akan dilakukan proses seleksi pertama. Bila pendaftar beasiswa memenuhi syarat, maka akan menunggu proses selanjutnya. Mahasiswa akan diundang untuk mengisi form tahap kedua.
Informasi lengkap terkait beasiswa VDMS dapat diperoleh dengan menghubungi Badrus Siroj melalui e-mail badrussiroj@mail.unnes.ac.id, telepon 081326181281 atau datang langsung ke Jurusan Bahasa dan Sastra Indonesia Gedung B1 FBS Unnes atau dapat langsung mengunduh di sini.
-
Muda & Gembira10 years ago
Kalau Kamu Masih Mendewakan IPK Tinggi, Renungkanlah 15 Pertanyaan Ini
-
Lowongan10 years ago
Lowongan Dosen Akademi Teknik Elektro Medik (ATEM), Deadline 24 Juni
-
Muda & Gembira10 years ago
Inilah 10 Sifat Orang Ngapak yang Patut Dibanggakan
-
Muda & Gembira10 years ago
Sembilan Kebahagiaan yang Bisa Kamu Rasakan Jika Berteman dengan Orang Jepara
-
Muda & Gembira10 years ago
SMS Lucu Mahasiswa ke Dosen: Kapan Bapak Bisa Temui Saya?
-
Muda & Gembira11 years ago
Inilah 25 Rahasia Dosen yang Wajib Diketahui Mahasiswa
-
Kampus11 years ago
Akpelni – Akademi Pelayaran Niaga Indonesia
-
Kampus13 years ago
Unwahas – Universitas Wahid Hasyim
sri murtini
August 24, 2016 at 1:45 am
menarik sekali,, terimakasih atas informasinya.. sangat bermanfaat dan menambah wawasan tentunya.. thanks for sharing . nice post
ST3 Telkom