Connect with us

Pendidikan

SMA Hidayatullah Buka Pendaftaran Siswa Baru

Published

on

 

SMA HIDAYATULLAH SEMARANG, sebuah sekolah swasta terkemuka dengan akreditasi A (sangat baik) membuka pendaftaran peserta didik baru tahun ajaran 2012/2013. Panitia PPSB SMA Hidayatullah membuka tiga jalur masuk, yaitu Jalur khusus alumni, gelombang I, dna gelombang II.

Jalur khusus alumni dibuka 2 Januari hingga 28 Fabruari besok. Gelombang I dibuka 2 Januari hingga 31 Mei 2012. Dan gelombang II, untuk alumni dan umum) dibuka 1 juni hingga 14 Juli 2012.

Berikut syarat pendaftaran di SMA Hidayatullah:

Mengambil formulir dengan membayar infaq pendaftaran sebesar Rp 100.000, mengisinya, kemudian mengembalikannya.

Pengembalian formulir pendaftaran  dilampiri  fotokopi kartu keluarga (KK) dan akte kelahiran, pasfoto ukuran 3 x 4 sebanyak 4 lembar, fotokopi ijazah dan SKHUN SMP/MTs. Apabila ijazah dan SKHUN SMP/MTs belum ada, maka menggunakan fotokopi raport kelas VIII semester-1,2 dan raport kelas IX semester-1. Adapun fotokopi ijazah dan SKHUN SMP/MTs disusulkan kemudian.

Verifikasi dan Wawancara antara siswa, orang tua, dan SMA Hidayatullah pada hari Sabtu setelah pengembalian formulir. Mendaftar ulang setelah siswa dinyatakan diterima.

Informasi lebih lengkap hubungi Bagian Informasi PPDB Telp. (024) 7475606, atau langsung ke skretariat PPDB SMA Hidayatullah Semarang, Jlan Cemara Raya 290 Banyumanik, Semarang.

SMA Hidayatullah memiliki rekam jejak panjang mendidik generasi muda Islam. Didukung program dan fasilitas yang sehingga pembelajaran berjalan lancar.

Program Pendidikan 
1. Limited Moving Class Programme
2. Special Treatment for Special Student (STSS)
3. Out Bond Training (PLK)
4. Computer Applied
5. Religius Building
6. Study Tour & City Tour
7. High Based Education (HBE)
8. Training center (TC)
9. Live in

Fasilitas SMP dan SMA
1. Gedung belajar tiga lantai (kini SMA Hidayatullah sedang membangun gedung 4 lantai)
2. Masjid untuk sarana ibadah.
3. Ruang media dengan komputer, TV,VCD Player, OHP, Speaker (Home Theater), LCD.
4. Layanan umum informasi siswa mandiri dengan sistem komputerisasi dan jaringan internet.
5. Lab. Komputer, Lab. Kimia-Biologi, Lab. Fisika-Matematika.
6. R. Perpustakaan yang representative dan nyaman.
7. Hall / tempat pertemuan
8. Lapangan Olah Raga
9. Asrama bagi siswa-siswi dari luar daerah (bekerjasama dengan Ponpes Madinah Al-Munawarah)

Ekstrakulikuler
1. English
2. Arabic
3. Computer
4. Palang Merah Remaja
5. Karya Ilmiah Remaja
6. Basket
7. Bela Diri
8. Seni Musik
9. Kepanduan
10. Sinematografi

Kurikulum
1. Kurikulum Berbasis Kompetensi (KBK) Departemen Pendidikan Nasional 2004
2. Kurikulum Pendidikan Agama Islam
3. Kurikulum Pendidikan Al-Qur’an.

Catatan : Pendalaman materi kurikulum SMA Hidyatullah dilakukan melalui kegiatanSuper Camp, Live in, Temu Pakar dan Study Ekskursi yang biasanya diikuti seluruh warga SMA Hidayatullah.

Continue Reading
2 Comments

2 Comments

  1. akka

    January 19, 2013 at 4:06 am

    sekolah ini sudah ada asuransinya buat anak muridnya belum ?

  2. muqaffi hilal badar

    January 27, 2013 at 9:37 am

    aslmkm wr.wb. ustadz tolong infonya ttg pendaftaran siswa baru di sma hidayatullah semarang ini, apakah sma hidayatullah masuk jaringan sekolah islam terpadu, sekolah boarding atau bgmn.tolong contact personnya utk hub.hp.0813 3288 1282

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Trending