Connect with us

Pendidikan

Bina Nusantara Juara Debat Bahasa Inggris Dikti-Undip

Published

on

TIM dari Universitas Bina Nusantara (Binus) menjuarai National University English Debating Championship (NUEDC) yang diadakan Dirjen Dikti dan Undip. Mengusung tema pentingnya mahkamah pidana internasional, tim Binus berhasil mengalahkan ITB yang meraih peringkat II, UI peringkat ketiga, dan Universitas Bakrie pada peringkat keempat pada malam grandfinal yang diselenggarakan Sabtu malam (25/6) di Gedung Soedarto Undip Tembalang.

Tim dari Universitas Bina Nusantara yang terdiri Astrio Feligent dan Christian Leonardo Harlinanto  menyampaikan gagasan konsep retributif dan restoratif. Menurut mereka retributif menekankan pada pentingnya memperhatikan rasa keadilan dalam penegakan kasus pidana internasional. Retributive menyoal tentang penanganan hukum harus mampu memberi implikasi mampu memperbaiki keadaan menjadi lebih baik seperti sebelum sebuah peristiwa terjadi.

“Dalam penanganan kasus yang dilakukan oleh Mahkamah Pidana Internasional penting untuk mempertimbangkan kedua aspek tersebut” ungkap Christian Leonardo Harlianto.

Menurut Mashita Kamelia, salah satu adjudicator atau anggota Dewan Juri, penetapan tim Binus sebagai pemenang kompetisi karena substansi yang disampaikan logis dan masuk akal.

“Substansi harus mengkupas gagasan yang aktual, menampilkan ide yang kontributif serta tidak keluar dari tema yang sudah ditetapkan tim adjudicator” tegas alumni Fakultas Hukum Undip angkatan 2006 ini. “Aspek kemampuan menyampaikan argumentasi, pilihan kalimat dan penggunaan gaya bahasa menjadi penilaian tambahan diluar substansi materi debat,” tambahnya.

Selain menganugerahkan gelar kepada juara I hingga 3, pada kesempatan tersebut juga diumumkan Top Ten Best Speaker yang terdiri dari I Gede Putu Eka Putra dari Universitas Udayana, Omi Ongge UNY, Intan Nur Charina  UNY, Malisa Sudirman Poltek Srwijaya, Dwitya Ari N UKSW, Andi Dharmawangsa IT Telkom, Mensel  Santoso Unmul, Melda Frisca Universitas Lambung Mangkurat, Sari Mutiara Aisyah UMY,  Aditya Purmana Saputro W UKSW dan yang terpilih menjadi the best speaker adalah Aditya Purnama Saputro W dari UKSW. “Para pemenang akan mendapatkan uang pembinaan dan juga trophy serta Juara Pertama akan menjadi wakil Indonesia di ajang World University English Debating Championship” tambah Lia. PortalSemarang.Com


Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Trending