Connect with us

News

SMK Muhammadiyah 5 Mijen, Agar Siswa Terampil dan Berakhlak Mulia

Published

on

Kehadiran SMK Muhammadiyah 5 Mijen tidak lepas dari harapan masyarakat sekitar terhadap tersedianya sekolah vokasi yang berkualitas. Terletak di sebuah kawasan yang warganya mayoritas petani, dulu banyak anak usia sekolah yang harus ke kecamatan lain untuk sekolah. Para pendiri sekolah tergerak untuk menyediakan fasilitas pendidikan yang dekat, memenuhi harapan, sekaligus dengan biaya terjangkau.

SMK Muhima berkomitmen menyelenggarakan pendidikan demi terwujudnya visi pendidikan nasional mencerdaskan kehidupan bangsa.  Agar visi itu tercapai, SMK Muhima menekankan pendidikan berorientasi kualitas dan akhlaq mulia. SMK Muhima mengembangkan paradigma alternatif berupa pendidikan yang bernuansa islami serta mengembangkan ilmu pengetahuan untuk menyelenggarakan pendidikan yang berkualitas.

Saat ini terdapat dua program keahlian yang dibuka SMK Muhima yaitu Teknik Komputer Jaringan (TKJ) dan Teknik Sepeda Motor (TSM). Namun seiring perkembangan masyarakat, peluang untuk membuka program keahlian baru sangat terbuka.

Ada dua tujuan utama yang melatarbelakangi kehadiran sekolah ini. Pertama, sekolah ingin menyiapkan peserta didik sebagai tenaga pekerja tingkat menengah yang berkompetensi, beriman bertaqwa, terampil dan gigih dalam berkompetensi untuk memasuki dunia kerja. Kedua, membekali siswa dengan kompetensi yang sesuai dengan program keahliannya, ilmu pengetahuan dan teknologi agar mampu mengembangkan diri, baik secara mandiri maupun melalui jenjang pendidikan yang lebih tinggi. Singkatnya, siswa di sekolah ini dididik agar terampil sekaligus berakhlak mulia.

Untuk mewujudkan tujuan itu, sekolah telah mengembangkan berbagai fasilitas belajar. Demikian pula ekstrakurikuler, telah disediakan untuk mengembangkan bakat siswa. Beberapa ekstrakurikuler yang tersedia adalah pencak silat, bola voli, futsal, takrow, tenis meja, sepak bola, catur, dan qiroatul Quran.

Buah dari pengembangkan bakat siswa sudah dirasakan, tampak dalam sejumlah perlombaan yang diikuti siswa. Siswa SMK Muhamadiyah 5 Mijen menjadi juara I lomba lari tingkat SMA HUT ke -70 kab. Demak 2015. Pada tahun yang sama, siswa juga meraih Juara I PI Lomba pawai  ta’aruf perkemahan Hizbul Wathon tingkat pengenal dan penghela kwartir Demak 2015.

Di bidang olahraga, siswa menjadi juara III Lomba voli tingkat SMA se-Kecamatan Mijen. Adapun di bidang sains, siswa telah meraih juara harapan II kimia terapan OSTN SMK tingkat Kabupaten Demak

Jaringan kerja sama dengan pemerintah dan industri juga dijalin. Jalinan ini penting, terutama untuk memfasilitasi alumni untuk mengembangkan karier. SMK Muhima telah menandatangani MoU dengan beberapa perusahaan seperti Axioo, Evercoss, Meruvian, PT Bonet.  Kerjasama ini merupakan peluang untuk memperluas jaringan kerja serta menambah skill siswa yang didapatkan langsung dari dunia industri.

Kerja sama dengan Meruvian dan Evercoss dititikberatkan pada kelas perakitan handphone dan smartphone. Selain itu, siswa SMK Muhima bisa menggunakan smartphone Evercoss sebagai media pembelajaran di sekolah. Dalam praktek kerja industri (prakerin) siswa dapat praktek langsung di pabrik Evercoss selama 6 bulan. Dimasa mendatang diharapkan SMK Muhima dijadikan service center Evercoss untuk daerah Demak. S

Adapun kerja sama dengan Axioo dititikberatkan pada workshop perakitan laptop, perakitan produk, analisa, sehingga semuanya mengerucut ke pengembangan kurikulum industri. Selain itu, SMK Muhima bisa menjadi Tempat Uji Kompetensi (TUK) sekaligus teaching factory Axioo.

Selain bekerjasama dengan Axioo, SMK Muhima juga membentuk kerjasama dengan SMK Se-Karesidenan Pati, yaitu Jaringan Interkoneksi tol SMK-Net. Dengan jaringan intranet ini, setiap SMK yang terhubung bisa saling berbagi informasi untuk peningkatan mutu SMK. Lima SMK di wilayah eks- Karesidenan Pati yang sudah siap menggunakan jaringan ini yaitu SMK Muhima, Umar Fattah Rembang, Hasan Kafrawi Jepara, NU Maarif Kudus, Muhammadiyah  Weleri.

Keterangan:
Tulisan dimuat pertama kali di majalah Merah Putih

 

Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Trending