Pendidikan
FKM Undip Gelar Pelatihan Kepribadian
FAKULTAS Kesehatan Masyarakat (FKM Undip) mengadakan pelatihan pengembangan kepribadian dan etika mahasiswa beberapa waktu lalu di Gd. Pascasarjana Undip Pleburan.
Mengangkat tema “Meraih Impian Melalui Proposal Hidup dan Pergaulan”, pelatihan dihadiri mentor kepribadian Jamil Azzaini.
Pembantu Dekan III FKM Undip Ir.Suyatno,M.Kes berharap, pelatihan etika ini akan membuat mahasiswa memahami isi dari pelatihan ini sehingga dapat mengubah mindset kedepan yang lebih baik.
“Setelah pelatihan ini maka akan mahasiswa akan diberikan tugas untuk membuat life mapping, yakni target individu dalam capaian tahun-tahun kedepan. Dengan adanya life mapping ini maka mahasiswa mampu merencanakan tindakan-tindakan yang harus dilakukan untuk mencapai target individu mereka” imbuhnya
Panitia Pelaksana Adji Semiardji mengatakan bahwa dengan adanya pelatihan ini maka kami mengharapkan bahwa mahasiswa baru harus mempunyai target kedepan.
“Mahasiswa baru haruslah memiliki semangat dan motivasi yang tinggi karena hal ini merupakan salah satu kunci kesuksesan dalam belajar dan bekerja” ujar mahasiswa FKM Undip angkatan 2010 ini.
“Dengan adanya pelatihan ini mahasiswa baru dapat belajar untuk meng-improve kapasitas diri mereka sendiri, tidak hanya dari segi akademik tapi juga softskill.” imbuh mahasiswa FKM Undip itu.
-
Muda & Gembira10 years ago
Kalau Kamu Masih Mendewakan IPK Tinggi, Renungkanlah 15 Pertanyaan Ini
-
Lowongan10 years ago
Lowongan Dosen Akademi Teknik Elektro Medik (ATEM), Deadline 24 Juni
-
Muda & Gembira10 years ago
Inilah 10 Sifat Orang Ngapak yang Patut Dibanggakan
-
Muda & Gembira10 years ago
Sembilan Kebahagiaan yang Bisa Kamu Rasakan Jika Berteman dengan Orang Jepara
-
Muda & Gembira10 years ago
SMS Lucu Mahasiswa ke Dosen: Kapan Bapak Bisa Temui Saya?
-
Muda & Gembira10 years ago
Inilah 25 Rahasia Dosen yang Wajib Diketahui Mahasiswa
-
Kampus11 years ago
Akpelni – Akademi Pelayaran Niaga Indonesia
-
Kampus13 years ago
Unwahas – Universitas Wahid Hasyim