Sedulur Sikep atau yang kerap disebut warga Samin memiliki karakter khas. Karakter itu bersumber dari nilai-nilai komunitas yang khas. Kekhasan itu, juga terrepresentasi dalam perilaku kebahasaan masyarakat Samin.
Buku ini menyajikan sebuah teori sosiolingistik yang dengan sangat mudah dipahami. Penjelasan pada bab 1 mengenai teori dasar lingistik berkaitan dengan kondisi sosial masyarakat Indonesia yang plural dan beraneka ragam sehingga memungkinkan terjadinya kontak bahasa yang menyebabkan masyarakat multilingual dapat dipahami dengan jelas.
Selain itu konsep-konsep mengenai pergeseran dan pemertahanan bahasa juga dijelaskan dengan jelas sehingga mampu mengantarkan pemahaman pembaca untuk menganalisis dan memahami materi-materi pada bab selanjutnya.
Dari segi isi materi tata penulisan juga sudah disesuaikan dengan kaidah sitasi yang juga memperhatikan tata kutip suatu teori dengan seharusnya. Berbeda dengan beberapa buku yang terkadang tidak memperhatikan peraturan dalam menyitasi karya orang lain sehingga terkesan plagiat.
Selain menyajikan konsep teori sosiolinguistik secara gamblang dan jelas, pada buku ini turut disertakan contoh analisis sebuah fenomena kebahasaan masyarakat Samin di Kabupaten Blora Jawa Tengah. Pada buku ini dijelaskan mengenai penggunaan kode atau bahasa yang digunakan dalam komunikasi di sosial masyarakat suku Samin.
Suku Samin yang berada di dalam wilayah Jawa Tengah pada dasarnya menggunakan bahasa Jawa dalam komunikasi sosial di masyarakat. Namun, terdapat beberapa perbedaan-perbedaan yang ditemui dalam tuturan bahasa Jawa yang digunakan oleh suku Samin yang disebabkan oleh faktor budaya dan sejarah berkembangnya masyarakat Samin.
-
Muda & Gembira10 years ago
Kalau Kamu Masih Mendewakan IPK Tinggi, Renungkanlah 15 Pertanyaan Ini
-
Lowongan10 years ago
Lowongan Dosen Akademi Teknik Elektro Medik (ATEM), Deadline 24 Juni
-
Muda & Gembira10 years ago
Inilah 10 Sifat Orang Ngapak yang Patut Dibanggakan
-
Muda & Gembira10 years ago
Sembilan Kebahagiaan yang Bisa Kamu Rasakan Jika Berteman dengan Orang Jepara
-
Muda & Gembira10 years ago
SMS Lucu Mahasiswa ke Dosen: Kapan Bapak Bisa Temui Saya?
-
Muda & Gembira11 years ago
Inilah 25 Rahasia Dosen yang Wajib Diketahui Mahasiswa
-
Kampus11 years ago
Akpelni – Akademi Pelayaran Niaga Indonesia
-
Kampus13 years ago
Unwahas – Universitas Wahid Hasyim