Connect with us

Pendidikan

Guru TK Nasima Juara Nasional Sandiwara Boneka

Published

on

New Picture (4)MAJALAHMERAHPUTIH.COM – Keluarga besar KB TK Nasima sepantasnya berbangga memililki guru-guru yang mampu berprestasi dengan skala nasional. Mereka adalah Enny Yuliantio SPd dan Nur Anisah, S.S., guru TK Nasima.

Selain mengharumkan nama sekolah, keduanya membawa nama Ikatan Guru TK Indinesia (IGTKI) Jawa Tengah di kancah nasional. Nur Anisah dan Enny Yulianti tampil mewakili Provinsi Jateng pada acara Porseni IGTKI tampil memukau dewan juri.

Enny dan Nur menceritakan ihwal proses hingga menjadi juara nasional. “Awalnya kami  mengikuti seleksi tingkat Kecamatan Semarang Barat, maju ke tingkat kota, provinsi dan Alhamdulillah kami selalu menjadi juara I. Proses tersebut  kami ikuti pada tahun 2012. Nah tahun 2013 ini setelah melalui proses pelatihan dan pembekalan kami diikutkan dalam porseni tingkat nasional. Alhamdulillah kami juara I.”

Ketentuan dalam lomba sandiwara boneka memang harus dimainkan oleh dua orang, cerita asli ciptaan guru. Cerita yang dibawakan mereka berjudul “Makan Sehat Pasti Kuat”, menggunakan boneka minimal lima.

Poin penilaian juri menitik beratkan pada teknik dan penampilan, teknik meliputi cerita harus sesuai dengan anak TK,  kerterampilan mertubah suara, dan bahasa. Keterampilan memainkan boneka, bentuk dan ukuran boneka, dekorasi panggung dan ketepatan waktu.

Lomba dongeng tersebut menguji kemampuan guru TK dalam menyampaikan materi pendidikan dengan cara mendongeng.  “Materi yang disampaikan memberikan pencerahan kepada anak-anak untuk mengenal dunia positif melalui dongeng,” ujarnya.

Sedikitnya 2.000 peserta dari berbagai kontingen daerah berkumpul di Padepokan Pencak Silat, TMII, Jakarta, 29 November hingga 2 Desember 2013.  Acara yang  terselenggara berkat kerjasama antara  Ikatan Guru Taman Kanak-kanak Indonesia (IGTKI) dan Perkumpulan Guru Republik Indonesia (PGRI) ini, berjalan sukses selama 4 hari tersebut.

Ada beragam kategori lomba yang dipertandingkan pada Porseni ini, di antaranya Seni Tari, Senam Ceria, Cipta Puisi dan lain sebagainya. Acara ini digelar bertujuanuntuk memelihara kemampuan profesionalitas, menanamkan sportivitas serta mengalang persahabatan dan persatuan antar guru TK. Didin Riswandi

Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Trending