Lahirnya bayi merupakan anugerah tak terkira. Apalagi kalau Anda baru pertama kali memiliki putra/putri. Pasti, tahapan tumbuh kembang bayi akan diperhatikan betul.
Khususnya apa usia 1, 2 dan 3 bulan pertama merupakan masa-masa yang paling menyenangkan. Kita bisa melihat bayi mungil yang lucu yang menjadi sumber kebahagiaan di dalam keluarga. Nah biar lebih paham lagi bagaimana perkembangan bayi di usia 1, 2 dan 3 bulan ini, berikut ini penjelasannya.
Bayi Usia 1 Bulan
pada masa ini, bayi lebih banyak menghabiskan waktunya untuk tidur. Bayi di usia ini masih belum bisa membedakan kapan sing dan kapan malam hari. Karena itu tidak heran kalau bayi bisa tidur seharian pada waktu siang dan di malam hari dia lebih banyak melek.
Pada usia 0 ampai 30 hari ini, bagian pigmen mata bayi belum sempurna. Karena itu tidak perlu heran kalau warna mata tu kemudian nampak ada perubahan.
Pada usia ini, bayi juga akan sering menangis sebagai tanda kalau mereka lapar atau haus. Tingkat pendengaran dan penciuman bayi pun makin baik. Karena itu, bayi akan sering menoleh ke sumber suara atau juga akan melihat ke hal yang menarik hatinya.
Gerakan tangan dan kaki bayi juga makin baik. Jari tangan bayi akan mulai belajar untuk menggenggam.
Di samping itu, intensitas menyusui juga akan makin sering. Hal ini karena terkait dengan makin besarnya organ lambung serta aktivitas dan tingkah polah bayi yang makin banyak.
Perubahan fisik juga akan makin terlihat dengan bobot serta panjang yang meningkat. Untuk bayi laki-laki akan memiliki bobot sekitar 3,5 kg sampai 5,6 kg dengan panjang sekitar 52 cm. Sedangkan untuk bayi perempuan, pada usia 1 bulan akan memiliki bobot antara 3,2 kg sampai 5,3 kg dengan panjang sekitar 51 cm.
Tumbuh Kembang Bayi Usia 2 Bulan
Saat memasuki usia 2 bulan, si kecil akan makin banyak tingkah polahnya. Bayi akan mulai belajar tengkurap maupun berusaha untuk mengangkat kepala.
Organ penglihatan si kecil juga sudah berkembang. Bayi sudah bisa mengetahui aneka warna. Karena itu sangat disarankan agar si kecil diberi mainan yang berneka warna. Maksudnya adalah untuk merangsang agar organ penglihatan ini bisa mengenali banyak warna.
Perkembangan si kecil itu juga terlihat pada organ pendengaran. Sering kali si kecil mencoba untuk mencari sumber suara maupun mencoba memperhatikan ketika ada orang yang berbincang.
Nah pada usia ini sebaiknya orangtua maupun orang-orang di sekitar bayi sering mengajaknya ngobrol. Maksudnya adalah untuk melatih kemampuan berbahasa si kecil.
Ciri lain bayi usia 2 buan adalah mulai mencoba memasukkan benda-benda ke dalam mulut. Juga bayi akan sering mengeces.
Yang kadang sering paling dikhawatirkan adalah si kecil tampak berusaha untuk tengkurap. Bayi ini mencoba untuk berguling ke posisi tengkurap. Sebagai orangtua kita bisa mengawasinya.
Bayi pada usia ini juga mencoba untuk menegakkan leher dan kepala saat digendong.
Ya, perkembangan bayi ketika memasuki usia 2 bulan begitu menyenangkan. Kita bisa mengajak bayi ini untuk tersenyum sambil sering-sering mengajaknya bicara.
Tumbuh Kembang bayi di Usia 3 Bulan
Saat masuk usia 3 bulan, perkembangan bayi akan makin pesat. Di usia ini, indera peraba bayi sudah bisa mengenali perbedaan tekstur. Bayi akan mencoba untuk menyentuh berbagai benda dan mengenali teksturnya.
Pada usia ini, bayi juga sudah mulai bisa menegakkan leher. Juga bayi sudah bisa tengkurap sendiri walau tanpa dibantu. Walau begitu, tetap kita perlu memerhatikannya agar tidak sampai membahayakan kondisi bayi.
Kemampuan lain yang juga dimiliki bayi usia ini adalah kemampuan daya hisapnya yang makin kuat saat menyusui.
Perkembangan komunikasi juga makin pesat. Bukan hanya bisa menangis, bayi juga bisa tertawa, senyum maupun mencoba untuk menirukan bicara. Sekalipun kata-kata yang kelaur mungkin hanya berupaa oohh saja, tapi ini merupakan tahapan perkembangan yang baik.
Sebagai orangtua, kita tinggal memperhatikan perkembangan bayi ini dengan baik. Pastikan selalu kebutuhan bayi terpenuhi sehingga perkembangan bayi di usia 1,2, 3 dan bulan ini bisa berjalan dengan sempurna.
-
Muda & Gembira10 years ago
Kalau Kamu Masih Mendewakan IPK Tinggi, Renungkanlah 15 Pertanyaan Ini
-
Lowongan10 years ago
Lowongan Dosen Akademi Teknik Elektro Medik (ATEM), Deadline 24 Juni
-
Muda & Gembira10 years ago
Inilah 10 Sifat Orang Ngapak yang Patut Dibanggakan
-
Muda & Gembira10 years ago
Sembilan Kebahagiaan yang Bisa Kamu Rasakan Jika Berteman dengan Orang Jepara
-
Muda & Gembira10 years ago
SMS Lucu Mahasiswa ke Dosen: Kapan Bapak Bisa Temui Saya?
-
Muda & Gembira11 years ago
Inilah 25 Rahasia Dosen yang Wajib Diketahui Mahasiswa
-
Kampus11 years ago
Akpelni – Akademi Pelayaran Niaga Indonesia
-
Kampus13 years ago
Unwahas – Universitas Wahid Hasyim