Connect with us

Pendidikan

Balai Bahasa Jateng Berikan Penghargaan Prasidatama

Published

on

Balai Bahasa Jawa Tengah akan memberikan penghargaan Prasidatama 2014, Senin (3/11) di Fakultas Bahasa Seni (FBS) Universitas Negeri Semarang. Acara penghargaan dirangkai dalam acara seminar nasional pembelajaran berbasis teks yang dilaksanakan di tempat yang sama. Gubernur Jawa Tengah akan menyerahkan penghargaan itu kepada tokoh yang memperolehnya.

Penghargaan Prasidatama adalah penghargaan dari Balai Bahasa Jawa Tengah kepada sejumlah tokoh yang dianggap berjasa dalam bidang bahasa dan sastra Indonesia dan Jawa.

Menurut ketua pelaksana kegiatan, Suryo Handono, sejumlah kategori yang akan diberikan adalah Tokoh Bahasa Indonesia, Tokoh Bahasa Jawa, Tokoh Sastra Indonesia, Tokoh Sastra Jawa, Pegiat Bahasa dan Sastra di Jawa Tengah.

Untuk kategori Tokoh Bahasa Indonesia diberikan kepada Prof Liek Wilardjo (Guru Besar UKSW Salatiga), Amir Machmud NS (Pemred Suara Merdeka), dan Prof Gunarto (Guru Besar Unissula). Untuk kategori Tokoh Bahasa Jawa diberikan kepada Bambang Sadono (anggota DPD RI), Mardiyanto (mantan Gubernur Jateng), dan Hadi Supeno (Wakil Bupati Banjarnegara).

Kategori Tokoh Sastra Indonesia diberikan kepada Ahmad Tohari, Dorthea Rosa Herliany, dan Afifah Afra Amatullah. Kategori Tokoh Sastra Jawa diberikan kepada Turiyo Ragil Putro, Agustinus Mulyono Widyotomo, dan Widyo ”Babahe” Leksono.

Adapun kategori Pegiat Bahasa dan Sastra di Jawa Tengah diberikan kepada Thomas Budi Santoso (Direktur PT Djarum), Heri Candra Santosa (Pegiat Komunitas Lereng Medini, Boja), dan Prof Soetomo WE (Ketua Yayasan Studi Bahasa Jawa Kanthil).

”Penghargaan akan kami berikan secara rutin sebagai bentuk apresiasi kepada pegiat bahasa Indonesia dan Jawa di Jawa Tengah,” ujar Suryo Handono, semalam.

Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Trending