Bagaimana perasaanmu ketika melihat bayi yang baru lahir? Campur-baur antara gembira, senang, dan mungkin menangis bahagia. Kebahagiaan itu sangat wajar. Sebab sebagai orangtua, kamu kini mendapat “mainan” baru berupa sosok seorang bayi yang lucu dan menggemaskan.
Kamu pun tanpa bosan akan melihat wajahnya, menciumnya, dan mengamati setiap inci tubuhnya. Momen perkembangan bayi yang baru lahir itu memang sangat mengesankan. Kamu begitu gembira ketika melihatnya tertawa, tersenyum, dan memandangimu sebagai orangtuanya.
Kalau ini kali pertama kamu punya bayi, kamu pun akan belajar cara merawat bayi ini. Kamu akan menjaga kebersihan tubuhnya, memandikannya, menggantikan popok, dan memberikan susu. Momen-momen itu memang sungguh mengharukan dan mungkin tak akan terlupa seumur hidupmu.
Yang penting, kamu sebagai orangtua harus berusaha untuk selalu berada dalam mood positive. Khawatirnya, kalau tidak, bisa-bisa itu berpengaruh terhadap caramu dalam merawat bayi yang baru lahir ini. Memang bukan hanya perhatian fisik yang kita berikan, tapi sentuhan batin antara kita sebagai orangtua dengan bayi itu sangatlah kuat. Maka, sebisa mungkin kita selalu menjaga pikiran dan hati yang positif sehingga diharapkan hal itu juga berpengaruh terhadap attitude anak nantinya.
Ada banyak momen yang mungkin akan kamu kenang saat anakmu masih berbentuk bayi ini. Seperti ketika dia tertidur. Kamu tanpa henti akan memandangnya dan merasa bahwa “malaikat kecil” ini begitu memesona. Mungkin saat itu juga kamu akan mengabadikannya melalui jepretan yang kemudian kamu bagikan ke social media. Lalu teman-temanmu pun akan ikut mengucapkan selamat dan bersyukur atas persalinan yang sudah sukses kamu lakukan.
Ya, banyak momen bahagia yang memang dirasakan kita sebagai orang tua. Entah berapa banyak ciuman yang kita layangkan ke pipi bayi yang gemesin ini. Sebab bayi memang memiliki wangi khas yang membuat kita selalu ingin menciumnya.
Saat kita memandikan bayi, kita akan menyapu setiap inci tubuhnya untuk membersihkan kotoran yang menempel. Kita pun akan mengusapkan shampoo pada rambutnya yang masih tipis itu. Lalu setelah mandi, kita pun akan mengusapkan bedak yang membuat kulitnya selalu halus.
Lalu sesekali kita pun akan mengecek kebersihan telinga, kuku, dan bagian tubuh lainnya. Semua ini kita lakukan karena memang kita menyayangi anak kita ini. Darah daging yang sudah dititipkan oleh-Nya kepada kita sebagai orangtua. Oleh karena itu, sudah menjadi kewajiban agar kita menjaga sebaik-baiknya.
Anak adalah anugerah dari Yang Maha Kuasa. Sudah sewajarnya bila kita bersyukur atas nikmat yang diberikan-Nya ini. Dengan menjaga anak sebaik-baiknya, memberikan teladan yang baik, memberikan pendidikan yang baik, insya Allah kelak anak pun akan menjadi pribadi yang bermanfaat bagi banyak orang. Aminn….
-
Muda & Gembira10 years ago
Kalau Kamu Masih Mendewakan IPK Tinggi, Renungkanlah 15 Pertanyaan Ini
-
Lowongan10 years ago
Lowongan Dosen Akademi Teknik Elektro Medik (ATEM), Deadline 24 Juni
-
Muda & Gembira10 years ago
Inilah 10 Sifat Orang Ngapak yang Patut Dibanggakan
-
Muda & Gembira10 years ago
Sembilan Kebahagiaan yang Bisa Kamu Rasakan Jika Berteman dengan Orang Jepara
-
Muda & Gembira10 years ago
SMS Lucu Mahasiswa ke Dosen: Kapan Bapak Bisa Temui Saya?
-
Muda & Gembira11 years ago
Inilah 25 Rahasia Dosen yang Wajib Diketahui Mahasiswa
-
Kampus11 years ago
Akpelni – Akademi Pelayaran Niaga Indonesia
-
Kampus13 years ago
Unwahas – Universitas Wahid Hasyim