Pendidikan
90 Persen Mahasiswa Cenderung Rekretaif
SEKITAR 90 persen mahasiswa berada pada kelompok rekreatif, yakni kelompok yang berorientasi pada gaya hidup yang glamour dan menyukai pesta. Sementara mahasiswa yang berada pada kelompok idealis, oportunis, dan intelektual hanya sekitar 10 persen.
Demikian pendapat Pembantu Rektor III Bidang Kemahasiswaan Unnes, Masrukhi, dalam diskusi di gedung Rektorat Kampus Unnes, Sekaran, Senin (16/9) lalu. Diskusi digelar jelas pengukuhan Masrukhi sebagai guru besar bidang Pendidikan Moral, hari ini..
Masrukhi, dosen Jurusan Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan (PKn) Unnes dijadwlakan akan membacakan orasi “Membangun Karakter Mahasiswa Berbasis Nilai-nilai Konservasi”. Orasi tersebut didasarkan pada pengalaman laki-laki kelahiran Tegal ini selama bertugas sebagai pembantu rektor.
Masrukhi adalah alumni pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan IKIP Bandung. Pendidikan S2 dalam bidang pendidikan karakter juga diperoleh dari lembaga yang kini bernama UPI Bandung. Sementara pendidikan doktoral dalam bidang manajemen pendidikan ia peroleh di Unnes.
Menurut Masrukhi, nilai-nilai konservasi tidak selalu ebrsikap provan. Ada relasi yang kuat nilai konservasi dengan ajaran moral dan ketuhanan. Konservasi pun, lanjutnya, mengandung sakralitas.
“Collective conscious adalah kesadaran bersama di kalangan para mahasiswa yang digerakkan oleh rasa simpati bahwa mereka harus bersatu-padu. Energi besar ini yang menyebabkan betapa gagasan dan opini yang semula hanya dimiliki sekelompok kecil mahasiswa, dalam waktu yang cepat menjadi gagasan dan opini bersama seluruh mahasiswa,” katanya.
-
Muda & Gembira10 years ago
Kalau Kamu Masih Mendewakan IPK Tinggi, Renungkanlah 15 Pertanyaan Ini
-
Lowongan10 years ago
Lowongan Dosen Akademi Teknik Elektro Medik (ATEM), Deadline 24 Juni
-
Muda & Gembira10 years ago
Inilah 10 Sifat Orang Ngapak yang Patut Dibanggakan
-
Muda & Gembira10 years ago
Sembilan Kebahagiaan yang Bisa Kamu Rasakan Jika Berteman dengan Orang Jepara
-
Muda & Gembira10 years ago
SMS Lucu Mahasiswa ke Dosen: Kapan Bapak Bisa Temui Saya?
-
Muda & Gembira10 years ago
Inilah 25 Rahasia Dosen yang Wajib Diketahui Mahasiswa
-
Kampus11 years ago
Akpelni – Akademi Pelayaran Niaga Indonesia
-
Kampus13 years ago
Unwahas – Universitas Wahid Hasyim