Connect with us

Pendidikan

Semarang Punya 1088 Sekolah

Published

on

Meski dikenal sebagai kota perdagangan dan jasa, Semarang agaknya layak pula disebut kota pendidikan. Indikatornya sederhana: jumlah lembaga pendidikan di kota Atlas ini besar. Berapa persisnya?

Catatan Dinas Pendidikan Kota menunjukkan, di seluruh wilayah Semarang ada 69 sekolah berstatus sebagai SMK dan SMF. Sedangkan yang berstatus SMA atau MA sejumlah 97 sekolah, dari ujung Barat di Mangkang hingga ujung Timur di Pucanggading.

Sementara itu, jumlah sekolah setingkat SMP dan MTs berjumlah 191 sekolah, negeri dan swasta. Sedangkan sekolah setingkat SD atau MI seluruhnya ternyata mencapai 731 sekolah. Total, dari tingkat SD hingga SMA/SMK, ada 1088 sekolah. Berapa jumlah siswa di seluruh Semarang? Berapa dana BOS yang dikucurkan? PortalSemarang.com

 

Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Trending