Pendidikan
Visi dan Misi SMA Loyola Semarang
DALAM upaya meraih tujuannya, pendidikan SMA Kolese Loyola menetapkan visi dan misi sebagai wujud nyata dari kehendak kuat mencari yang semakin lebih memuliakan Allah dan membantu perkembangan pribadi siswa secara utuh.
Visi:
SMA Kolese Loyola adalah pusat pendidikan bagi calon pejuang-pejuang pembaharu dunia yang kompeten, berhati nurani benar, dan berkepedulian sosial demi lebih besarnya kemuliaan Allah.
Misi:
Menyelenggarakan SMA yang mampu membentuk kaum muda menjadi pejuang-pejuang pembaharu dunia yang kompeten, berhati nurani benar, dan berkepedulian sosial, dengan menekankan pada keunggulan intelektual, budi pekerti luhur, humaniora, dan kepekaan terhadap tanda-tanda zaman.
Strategi Umum:
Mempertahankan keberadaan dan citra SMA Kolese Loyola di masyarakat, meningkatkan kualitas sekolah, dan mengembangkan suasana dialogal.
Strategi Khusus:
Mengembangkan sumber daya manusia, menerapkan manajemen partisipatif, meningkatkan saraba prasarana dan mengoptimalkan pemanfaatannya, meningkatkan kerjasama orangtua siswa dan alumni dengan sekolah, mengembangkan pendidikan dan pengajaran melalui Paradigma Pedagogi Ignatian, meningkatkan disiplin, melatih kepekaan, dan kepedulian pada sesama, dan meningkatkan kegiatan yang bersifat humaniora. PortalSemarang.Com
-
Bahasa Indonesia7 years ago
Ditolerir atau Ditoleransi, Menolerir atau Menoleransi?
-
Lowongan8 years ago
Lowongan Dosen Akademi Teknik Elektro Medik (ATEM), Deadline 24 Juni
-
Muda & Gembira9 years ago
Inilah 10 Sifat Orang Ngapak yang Patut Dibanggakan
-
Muda & Gembira9 years ago
Kalau Kamu Masih Mendewakan IPK Tinggi, Renungkanlah 15 Pertanyaan Ini
-
Muda & Gembira6 years ago
Apa Sih Arti Keluarga Menurutmu?
-
Bursa6 years ago
Susu Formula s26 Apa Kelebihannya?
-
Bahasa Indonesia5 years ago
Membaca Gagasan Sapir-Whorf, Memahami Relativitas Bahasa
-
Muda & Gembira6 years ago
Tersindir “Ketawa Karier”